32 C
Semarang
Sunday, 11 May 2025

Kampung Adat Adiraja Diharapkan Jadi Pelopor Pelestarian Budaya Tradisional

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Cilacap – Seni dan tradisi budaya bangsa Indonesia telah dibuktikan oleh sejarah merupakan budaya yang unggul. Sejarah mencatat raja paling adil yaitu Prabu Airlangga memiliki tatanan kehidupan yang luar biasa berupa kitab Naga Dina.

Peradaban Majapahit dengan tatanan hukum dan pemerintahan yang hebat juga patut menjadi teladan untuk diterapkan di masa sekarang. Budaya Jawa sesungguhnya memiliki peradaban unggul. Kampung adat Adiraja yang terletak di Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap sebagai daerah yang masih menjunjung tinggi adat istiadat diharapkan menjadi pelopor dalam melestarikan budaya dan seni tradisional Jawa yang hebat dan unggul.

Hal ini disampaikan anggota Komisi B DPRD Jateng H. Sarif Abdillah saat kegiatan Dialog Parlemen dan Media Tradisional (Metra), Minggu (27/11/2022) pagi di Desa Adiraja, Kabupaten Cilacap.

Pergelaran tembang macapat oleh Kelompok Macapat Sekarmas Adipala. (Istimewa)

Pada kesempatan tersebut juga ditampilkan pergelaran tembang macapat oleh Kelompok Macapat Sekarmas Adipala. “Kita ini kan budayanya luar biasa. Budaya yang unggul. Jangan sampai kita justru dijajah oleh budaya asing. Tradisi seperti olah ilmu, olah rasa dan olah laku yang dijunjung tinggi dalam kebudayaan kita hendaknya terus dilestarikan. Saya berharap pada desa adat Adiraja bisa untuk nguri-uri,” imbuh Ketua Fraksi PKB DPRD Jateng ini.

Sementara itu narasumber dari pelaku seni Akhmad Wahidin, menyampaikan terimakasih atas apresiasi yang diberikan DPRD Jateng. Sehingga kegiatan media tradisional ini bisa memberi angin segar bagi para pelaku seni tradisional di Kabupaten Cilacap, setelah terkena dampak pandemi.

“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus terlaksana secara rutin. Sehingga para pegiat seni daerah memiliki semangat karena mendapat dukungan dari berbagai pihak.”

Saptoyo, tokoh adat Desa Adiraja juga menyampaikan rasa terima kasih karena mendapat perhatian dari DPRD Jateng melalui kegiatan media tradisional. Perhatian semacam ini dinilai sangat berarti bagi masyarakat adat yang masih menjunjung tinggi adat dan tradisi budaya Jawa. (rls/lis/web)

Reporter:
Lis Retno Wibowo

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya