RADARSEMARANG.COM – Herbalisme Herbs and Medical Flower bisa menjadi pilihan menarik untuk berlibur asyik. Tempat ini menawarkan keindahan suasana alam, sambil menikmati makanan organik langsung dari kebun.
Tempat asyik ini ada di Desa Cuntel, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Terletak di belang persis basecamp pendakian Gunung Merbabu via Cuntel.
Berada di dalam sebuah gang kecil, cafe ini memiliki luasan sekitar 500 meter persegi. Baru berdiri Mei 2023, mayoritas tempatnya menyuguhkan beberapa jenis tanaman herbal dan sayuran yang bisa dikonsumsi langsung.
Mengusung konsep organic cafe and green house. Konsep organik sendiri dibawa karena semua tanaman bisa langsung dimakan di tempat. Pengunjung bisa langsung memilih sayuran dan herbs kesukaannya untuk nantinya bisa dibikin teh ataupun salad.
“Ada 45 jenis tanaman mint dan beberapa tanaman seperti bunga telang, tanaman kale, basil, oregano, dan masih banyak lagi, ” ujar owner Herbalisme Herbs and Medical Flower, Erfix Bahtiar.
Pengunjung yang datang juga bisa mengetahui seluk beluk dari setiap tanaman. Disediakan beberapa literasi agar pengunjung bisa mengetahui mulai dari kandungan dan manfaat dari tanaman tersebut.
“Selain itu kita juga sediakan beberapa tutorial untuk membuat teh ataupun salad dari tanaman-tanaman yang dipetik langsung oleh pengunjung, ” jelasnya.
Herbalisme Cafe juga memiliki konsep 24 jam hidup di ladang. Pengunjung bisa melakukan reservasi dengan menyewanya.
Nantinya pengunjung dibebaskan melakukan apapun dan menikmati keindahan alam yang ada disekitarnya. “Untuk saat ini paket 24 jam seharga Rp 500 ribu maksimal tiga orang, ” akunya.