31 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Unpand Wisuda 95 Sarjana dengan Prokes Ketat

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Universitas Pandanaran (Unpand) Semarang mewisuda 95 mahasiswanya dari 10 program studi (prodi) di aula kampus setempat Sabtu (29/5/2021). Sebelum menjalani wisuda secara offline, seluruh wisudawan dan civitas akademika yang terlibat wisuda, menjalani rapid test.

Rektor Unpand, Agustien Zulaedah berharap wisudawan ke-24 ini bisa mendapat pekerjaan sesuai bidangnya masing-masing dan naik jabatan setelah menyelesaikan studi di Unpand.

“Keuntungan alumni Unpand adalah semua ijazah sudah memiliki Penomoran Ijazah Nasional (PIN) ini akan mempermudah lulusan dalam melamar pekerjaan. Karena tidak perlu minta legalisir ijazah ke universitas dan pihak perusahaan dapat langsung cek keabsahan ijazah secara online,” ujar Agustien.

Sementara itu, Ketua Yayasan Abdi Masyarakat Hj Harini Krisniati menargetkan mahasiswa yang memilih kuliah di program studi S1 dapat lulus tepat waktu selama 3,5 tahun dengan IPK yang baik. “Kami berharap, alumni memberikan kontribusi dalam membangun negeri. Sehingga selaras dengan perjuangan Ki Ageng Pandanaran yang menginspirasi pendirian Universitas Pandanaran,” harap Harini. (sls/ida)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya