29 C
Semarang
Thursday, 30 October 2025

Operasi Yustisi Covid Digencarkan

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, SemarangPolsek Tugu terus menggencarkan operasi yustisi penanganan Covid-19 di wilayahnya setiap hari. Kapolsek Tugu Kompol Eko Kurniawan menjelaskan, upaya tersebut dilakukan untuk meminimalisasi penularan Covid-19 di Kecamatan Tugu.

“Sampai sekarang jumlah orang yang terkena Covid-19 di Kecamatan Tugu sedikit, hanya 3 orang,” ujarnya Kamis (15/10/2020). Meski demikian, ia tetap mengimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan).

Dalam operasi yustisi Covid-19, menurut Eko, masih ditemukan beberapa pelanggaran protokol kesehatan di Kecamatan Tugu, terutama terkait penggunaan masker. “Masih ada yang melanggar protokol kesehatan seperti tidak memakai masker, sehingga kami tertibkan dan beri sanksi” ujarnya. Sanksi berupa menyapu jalan selama 15 menit atau sepanjang 100 meter.

Ke depan, Eko merencanakan berbagai program agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan termasuk memberikan apresiasi berupa hadiah. (cr2/ton/bas)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya