RADARSEMARANG.COM, Semarang – Hadiah tak henti CARfix berikan sebagai kejutan di akhir Ramadan tahun ini. Benar saja, menyambut lebaran yang datang sebentar lagi, CARfix bagi-bagi parsel lebaran untuk pelanggan setianya.
“Lebaran tahun ini memang berbeda, kita tidak bisa berkumpul dengan keluarga dan saudara. Tapi semangat sambut hari raya harus tetap kita jaga. Untuk itu, kami sediakan parsel lebaran servis murah berhadiah untuk pelanggan kami “ Ucap Fadly Hasan Marketing Director CARfix.
Untuk memastikan pelanggannya mendapatkan servis yang terjangkau di tengah pandemi ini, CARfix telah menyiapkan berbagai paket servis. Mulai dari Servis Komplet Evalube mulai Rp 400 ribuan dari harga normal Rp 491 ribu, dan ganti oli diesel hanya Rp 460 ribuan dari harga normal Rp 527 ribu dengan detail layanan termasuk tune up, ganti oli serta filter oli. Meskipun memberikan diskon yang cukup fantastis, CARfix memastikan kualitas servis akan tetap terjaga.
Yang lebih spesial lagi dari promo ini, pelanggan juga mendapatkan parsel Gratis Masker Scuba Exclusive dari CARfix setiap pembelian paket promo service Evalube atau servis apa pun senilai Rp 500 ribu di seluruh outlet CARfix Indonesia. “Tidak kalah asyikkan lebaran tahun ini? kami sediakan servis murah sekaligus berhadiah. Untuk itu jangan khawatir apalagi menunda servis lagi, kami pastikan promo ini bisa dinikmati di semua outlet CARfix hingga 25 Juni 2020 mendatang,“ Kata Fadly.
Disinggung tentang bagaimana cara mendapatkan promo servis saat kondisi pandemi seperti ini, Fadly menambahkan jika paket servis ini seluruhnya bisa didapatkan dengan atau tanpa kontak langsung dengan mekanik bengkel. Cukup pelanggan memilih paketnya dari rumah saja melalui online store dan customer servis CARfix. Hal ini sekaligus juga merupakan dukungan CARfix kepada pemerintah ditengah pandemi, yaitu melakukan kegiatan dari rumah saja.
“Kemudahan selalu diberikan CARfix kepada pelanggan yang ingin melakukan service, tapi tidak bisa datang langsung ke bengkel. Home Service menjadi alternatif yang ditawarkan CARfix sejak adanya pandemi. Caranya mudah, pelanggan bisa langsung menghubungi customer service kami untuk dibantu booking home service,” pungkasnya. (gie/bas)