27 C
Semarang
Tuesday, 24 December 2024

Bupati Dico Kembangkan Sport Tourism

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kendal – Gebrakan Sport Tourism yang dilakukan Bupati Kendal Dico Mahtado Ganinduto mendapatkan sejumlah apresiasi. Salah satunya dari Jawa Pos-Radar Semarang dengan memberikan penghargaan Inovasi Sport Tourism Berbasis Kearifan Lokal.

Penghargaan itu disampaikan Direktur Jawa Pos-Radar Semarang, Baehaqi dengan memberikan Piagam dan Trofi Penghargaan kepada orang nomor satu di Kendal tersebut. Penghargaan diserahkan secara langsung di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal.

Chief achievement ini merupakan penghargaan tertinggi Anugerah Jawa Pos-Radar Semarang, yang hanya diberikan pada satu sosok yang dianggap paling konsisten dengan kiprahnya selama ini. “Meski baru dimulai, tapi ini menjadi terobosan luar biasa yang nantinya bisa membawa dampak bagi kemajuan pariwisata di Kendal,” kata Baehaqi.

Selain dunia wisata, terobosan Sport Tourism Berbasis Kearifan Lokal merupakan konsep pariwisata berbasis olahraga yang menggabungkan keindahan alam dan olahraga. Terlebih juga disandingkan dengan UMKM Kendal. Tujuannya untuk menarik wisatawan dan meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Kami yakin jika hal ini secara konsisten dilakukan maka akan berhasil dan menarik banyak wisatawan. Tidak hanya dari lokal Kendal dan sekitarnya.Tapi dari kami yakin bisa menarik wisatawan internasional dari berbagai mancanegara,” tambahnya memberikan pujian.

Beberapa Sport Tourism yang sudah dimulai adalah Bike Park Downhill di Desa Kenjuran, Kecamatan Sukorejo dan di Desa Nawangsari, Kecamatan Weleri. Selain itu wisata berkuda di Santosa Stable Desa Pasigitan Kecamatan Boja, wisata Jetski di Pantai Indah Kemangi, Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung.

Selain itu wisata Aeromodelling di Desa Sumbersari, Kecamatan Ngampel. Dan beberapa wisata berbasis olahraga gowes lainnya yang tidak bisa kami sebut satu persatu. Bupati Dico juga tengah menggagas revitalisasi GOR Bahurekso, Stadion Utama Kendal, Stadion Madya Kendal, dan Wisma Atlet serta pembangunan Gedung Kendal Youth Center dan Gedung Sepak Takraw.

“Menurut kami ini ide brilian, yang tidak semua kepala daerah memiliki konsep tersebut. Bahkan mungkin hanya beberapa saja. Makanya kami perlu memberikan apresiasi ini agar dapat memotivasi kepala daerah lain di Jateng untuk bisa memajukan wisata daerahnya,” tambahnya.

Bupati Kendal Dico Mahtado Ganinduto mengaku tersanjung atas penghargaan yang diberikan Jawa Pos-Radar Semarang. Penghargaan ini memotivasi dirinya dan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kendal untuk lebih giat memajukan wisata di Kendal.

Sejak mencalonkan diri sebagai Bupati Kendal, ia berkomitmen untuk nantinya akan memajukan pariwisata di Kendal jika terpilih. Sebab ia melihat potensi wisata di Kendal sangat luar biasa. Ada wisata alam, wisata religi dan wisata bahari.

“Harapan kami dengan maju dan tumbuhnya pariwisata dapat membawa multiplier effect. Utamanya untuk kesejahteraan masyarakat dan pelaku UMKM. Mereka bisa membuat souvenir dan khas oleh-oleh khas desanya masing-masing,” kata Dico. (bud/fth)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya