26 C
Semarang
Monday, 14 April 2025

4 Siswa SMA Negeri 3 Semarang Bikin Perusahaan Pengolah Kertas Duar Ulang Jadi Notebook

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM – Siswa SMA Negeri 3 Semarang telah dibekali jiwa enterpreneur sejak di bangku sekolah. Bahkan berkat mengembangkan jiwa wirausaha ini, siswanya memperoleh lima medali sekaligus di ajang Regional Student Company Competition.

Berawal dari peduli lingkungan, empat siswa SMA Negeri 3 Semarang membuat perusahaan.  Namanya Aruna Student Company. Ada lima produk yang mereka buat. Yakni, Marra, Sierra, Terra, Camma, dan Crissa.

Semua produk ini berasal dari pengolahan kertas daur ulang yang dicampur limbah organik. Hasilnya, beragam kertas yang dijadikan buku ataupun notebook.

“Perusahaan kami dilatarbelakangi oleh peduli lingkungan. Karena kita tahu penggunaan kertas itu sangat banyak. Maka muncullah ide Aruna Notebook atau kami sebut sebagai Aksara Notebook,” kata Vice President of Public Relation Aruna Student Company Muhammad Daffa Nur Alfarizi Munandar saat ditemui RADARSEMARANG.COM di SMA Negeri 3 Semarang, Kamis (2/2).

Siswa kelas XI ini menjelaskan, program student company merupakan ajang tahunan yang mendukung peserta didik untuk membangun jiwa enterpreneur.

Sehingga mereka dilatih untuk membuat sebuah perusahaan dan menjalankannya. Mulai dari ide, produksi, pemasaran, dan manajemen.

Selain Daffa, ada tiga teman lainnya yang terlibat. Yakni, Jonathan Toga Sihotang sebagai President Director, Fayyaza Puan Manayra sebagai Vice President of Finance, dan Frida Hening Safitri sebagai Vice President of Marketing.

Tim yang terdiri atas empat siswa ini berhasil meraih lima medali  The Best Student Company, The Most Inovative Product, The Best Financial Management, The Best President Director, dan The Best Vice President of Finance. Mereka berhasil mengalahkan sekolah lain yang mengikuti ajang ini di tingkat Regional Jateng-DI Jogjakarta.

Sebelumnya, mereka juga membersihkan Pantai Tirang dan berhasil mengumpulkan 12 kg sampah. Tujuannya untuk menjaga kelestarian ekosistem pantai dan memberikan edukasi pada masyarakat untuk menjaga lingkungan.

Secara mandiri, mereka juga menggaet CSR dari berbagai perusahaan untuk bergabung. Mereka juga membuka saham bagi yang mau berinvestasi.

Reporter:
Khafifah Arini Putri

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya