RADARSEMARANG.COM – Film Sri Asih dijadwalkan tayang di berbagai bioskop tanah air mulai Kamis, 6 Oktober 2022 mendatang. Mengangkat genre sci-fi (science-fiction), film “Sri Asih” digarap oleh sutradara perempuan, Upi, yang diproduksi bersama Screenplay Bumilangit.
Film Sri Asih dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama Indonesia, di antaranya Pevita Pearce sebagai pemain utama dan Reza Rahadian. Bagi anda yang berencana menontonnya, berikut sinopsis dan daftar pemain film Sri Asih.
Official trailer dari film ini telah diunggah sejak 6 September 2022 melalui akun Instagram resminya. Berkisah tentang perjalanan hidup Alana yang akhirnya menemukan kebenaran tentang asalnya.
Alana, merupakan seorang perempuan yang dilahirkan saat terjadi letusan gunung berapi.
Pada saat dirinya dilahirkan, kedua orangtuanya terpisah karena terjadinya fenomena bencana alam tersebut.
Dia kemudian diadopsi oleh seorang wanita kaya yang berusaha membantunya menjalani kehidupan yang normal. Dalam cuplikan adegan awal trailer, terlihat bahwa Alana merupakan seorang perempuan yang jago tinju.
Bahkan, dirinya bisa mengalahkan lawan mainnya yang berjenis kelamin pria dalam ring tinju. Setiap kali bertanding tinju, Alana selalu didampingi oleh ibu angkatnya, begitu pula saat ia sedang latihan.
Akan tetapi, Alana seringkali tidak mampu mengendalikan emosi yang menyelimuti dirinya.
Alana sendiri pun tidak mengerti mengapa dirinya selalu diselimuti oleh amarah. Tak hanya jago dalam hal tinju, Alana ternyata juga mahir dalam bela diri.
Pada saat dirinya dilahirkan, kedua orangtuanya terpisah karena terjadinya fenomena bencana alam tersebut. Dia kemudian diadopsi oleh seorang wanita kaya yang berusaha membantunya menjalani kehidupan yang normal.
Dalam cuplikan adegan awal trailer, terlihat bahwa Alana merupakan seorang perempuan yang jago tinju. Bahkan, dirinya bisa mengalahkan lawan mainnya yang berjenis kelamin pria dalam ring tinju.
Setiap kali bertanding tinju, Alana selalu didampingi oleh ibu angkatnya, begitu pula saat ia sedang latihan. Akan tetapi, Alana seringkali tidak mampu mengendalikan emosi yang menyelimuti dirinya. Alana sendiri pun tidak mengerti mengapa dirinya selalu diselimuti oleh amarah. Tak hanya jago dalam hal tinju, Alana ternyata juga mahir dalam bela diri.
Daftar Pemain
1. Pevita Pearce, sebagai Alana dan Sri Asih.
2. Christine Hakim, sebagai Eyang Mariam.
3. Jefri Nichol, sebagai Tangguh.
4. Surya Saputra, sebagai Prayogo.
5. Randy Pangalila, sebagai Mateo.
6. Dimas Anggara, sebagai Kala.
7. Ario Bayu, sebagai Ghazul.
8. Reza Rahadian, sebagai Jatmiko.
9. Jenny Zhang, sebagai Sarita Hamzah.
10. Revaldo, sebagai Jagau.
11. Faradina Mufti, sebagai Renjana.
12. Aqi Singgih, sebagai Ganda Hamdan.
13. Fadly Faisal, sebagai Gilang.
14. Mareike Brenda.
Demikian informasi sinopsis dan daftar pemain film Sri Asih yang akan tayang mulai 6 Oktober 2022 di bioskop. (*/bas)