31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Belajar Akhlak pada Sekolah Dasar dengan Quiz Team

Oleh: Isti Komariyah, S.Pd.I

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Pendekatan dan penyajian materi PAIBP pada prinsipnya membahas lima unsur pokok yaitu : Keimanan, ibadah, Al-Qur’an, Akhlak dan Tarikh.

Dengan penyajian lima unsur pokok tersebut, hendak ditanamkan dan dikembangkan kehidupan beragama sejak usia dini sehingga kelak diharapkan siswa akan tumbuh menjadi muslim yang tangguh, bertaqwa kepada Allah SWT, berakhlak mulia dan berbudi pekerti luhur sebagai pribadi, anggota masyarakat dan warga negara.

Akhlak merupakan bagian dari materi mata pelajaran PAIBP di Sekolah Dasar dari kelas satu sampai kelas enam. Pembelajaran pada materi akhlak di SDN 02 Kejambon, sebagian besar siswa cenderung pasif.

Dalam mengikuti proses pembelajaran siswa hanya mendengarkan penjelasan dari guru dan jarang yang mengajukan pertanyaan kepada guru serta hanya sedikit siswa yang menjawab pertanyaan yang dianjurkan oleh guru sehingga pembelajaran terkesan monoton dan membosankan.

Dengan permasalahan yang terjadi pada pembelajaran PAIBP khususnya materi akhlak tersebut di atas, maka penulis dalam hal ini sekaligus sebagai guru mata pelajaran PAIBP, perlu melakukan suatu tindakan untuk memperbaiki kualitas proses pembelajaran sehingga diharapkan dapat meningkatkan aktivitas dan pemahaman siswa terhadap mata pelajaran PAIBP materi akhlak.

Salah satu upaya meningkatkan aktivitas siswa dalam mempelajari materi akhlak adalah dengan menerapkan metode Quiz Team. Metode ini merupakan salah satu upaya meningkatkan aktivitas dalam kelas sehingga berpusat pada guru. Metode Quiz Team atau kuis berkelompok merupakan salah satu metode pembelajaran Active Learning.

Menurut Silberman dalam bukunya Belajar Aktif 101 Strategi Belajar Aktif mengatakan bahwa belajar aktif merupakan sebuah kesatuan sumber kumpulan strategi-strategi pembelajaran yang komprehesif.

Misaroh dan Rostrieningsih dalam jurnalnya yang berjudul “Peningkatan Hasil Belajar Siswa dengan menggunakan Metode Pembelajaran Active Learning tipe Quiz Team pada Mata Pelajaran keterampilan Dasar Komunikasi di SMK Negeri 1 Bogor” mengatakan bahwa metode pembelajaran Active Learning Tipe Quiz Team ini berfungsi untuk menghidupkan suasana belajar, mengaktifkan siswa untuk bertanya maupun menjawab dan meningkatkan kemampuan tanggungjawab peserta didik terhadap apa yang mereka pelajari melalui cara yang menyenangkan.

Pada proses belajar mengajar dengan menggunakan metode belajar aktif tipe Quiz Team ini, siswa bersama dengan timnya mempelajari materi dalam slide yang telah disajikan oleh guru, dengan tampilan slide yang menarik dan dengan bahasa yang lugas agar siswa mudah memahami materi yang disampaikan oleh guru melalui slide yang disajikan.

Kemudian setelah siswa mempelajari materi yang disampaikan oleh guru melalui slide yang disajikan, selanjutnya siswa mengerjakan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dari guru secara berkelompok sesuai dengan timnya yang telah dibuat oleh guru.

Metode Quiz Team memberikn kontribusi pada proses pembelajaran dikelas dan membantu guru dalam mengatasi kesulitan siswa maupun cara mengajar. Metode pembelajaran Quiz Team juga dapat meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa.

Dengan metode pembelajaran Quiz Team dapat dijadikan acuan bagi guru yang mengalami kendala dalam pembelajaran. (ips2/ton)

Guru PAIBP SD Negeri 02 Kejambon, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang.


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya