RADARSEMARANG.COM, Tata surya merupakan salah satu materi pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) kelas 6 SD/MI semester 2. Penguasaan materi tersebut tertuang dalam kompetensi dasar 3.7. Yaitu menjelaskan sistem tata surya dan karakteristik anggota tata surya.
Untuk memahami materi tata surya tidak cukup hanya menggunakan sumber belajar buku maupun gambar abstrak. Sementara menurut teori kognitif Piaget pemikiran anak-anak usia sekolah dasar masih dalam tahap pemikiran operasional konkret (Dian Andesta Bujuri, 2018). Untuk mengkonkretkan materi pelajaran yang bersifat abstrak, penulis menggunakan media pembelajaran berupa miniatur tata surya.
Menurut Gagne and Briggs dalam Ina Magdalena, Media pembelajaran adalah alat yang digunakan menyampaikan materi pembelajaran dan dapat merangsang siswa dalam mengikuti proses pembelajaran (Ina Magdalena dkk, 2021). Salah satu media pembelajaran adalah media miniatur. Media berbentuk sama persis dengan bentuk asli tetapi disajikan dengan ukuran kecil. Dengan media miniatur yang mendekati bentuk asli tentu membantu memberikan pemahaman kepada siswa.
Langkah-langkah yang digunakan dalam pembelajaran materi tata surya adalah: Pertama, guru menyampaikan materi tata surya dengan media LCD proyektor. Kemudian peserta didik mengajukan pertanyaan berkaitan materi pelajaran. Misalnya mengapa planet beredar mengelilingi matahari? Atau mengapa bumi menjadi satu-satunya planet yang bisa didiami manusia?.
Kedua, guru mengelompokkan siswa. Masing-masing mendapat tugas membuat model miniatur tata surya dengan bahan yang disiapkan guru. Seperti Styrofoam, kertas buffalo hitam, spidol putih, plastisin, bola plastik pensil, benang jagung, dan tusuk gigi.
Ketiga, siswa dengan didampingi guru berkolaborasi dan berkreasi membuat miniatur tata surya. Masing-masing kelompok aktif berdiskusi, berkomunikasi dan bekerja sama menyelesaikan tugas. Hal-hal yang dilakukan adalah melapisi styrofoam dengan buffalo hitam, menancapkan bola plastik di salah satu pojoknya sebagai posisi matahari. Dilanjutkan mengukur jarak planet yaitu Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Saturnus dan Uranus. Pada jarak planet ditarik garis menggunakan spidol putih dan benang. Sehingga membentuk garis edar atau orbit. Pada garis edar ditancapkan planet yang dibuat dari plastisin dengan memperkirakan besar kecilnya dan warna planet.
Keempat, setelah menyelesaikan tugas mereka diminta maju ke depan untuk mempresentasikan hasil karya. Masing-masing kelompok menyebutkan dan menjelaskan karakteristik planet, serta planet tersebut berputar mengelilingi matahari. Kelima, guru memberikan penguatan materi pelajaran. Memberikan reward kepada masing-masing kelompok.
Dengan siswa terlibat membuat media miniatur tata surya membuat mereka semakin aktif dan pemahaman terhadap materi tata surya meningkat. Siswa memperoleh pengalaman belajar menyenangkan, tidak mengantuk dan dituntut aktif dalam berkolaborasi dengan kelompoknya. (wa1/fth)
Guru Kelas 6 MI Salafiyah Gapuro