31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Analisa Peluang Usaha di Lingkungan Tempat Tinggal Siswa

Oleh : Riko Iskandar, S.Kom

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Seiring dengan dihapusnya mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komputer (TIK) di Sekolah Menengah Umum (SMU) pada kurikulum 2013 (K-13) dan diganti dengan mata pelajaran prakarya dan kewirausaan maka guru pengampu mata pelajaran TIK diharuskan untuk mengampu mata pelajaran prakarya dan kewirausaan tersebut. Akan tetapi karena adanya pandemi Covid-19 dan belum diizinkannya pembelajaran tatap muka, maka guru pengampu mata pelajaran prakarya dan kewirausaan harus mencari cara atau metode lain dalam pembelajaran. Salah satunya bisa dilakukan dengan memberikan tugas kepada siswa untuk melihat atau mengamati peluang usaha yang berada di sekitar tempat tinggal siswa.

Langkah atau tugas pertama, siswa diminta untuk menganalisa peluang usaha yang ada di sekitar tempat tinggal mereka yang sesuai dengan kemampuan siswa, termasuk melihat potensi dan juga hambatan dari peluang usaha tersebut, serta langkah-langkah yang harus dilakukan jika nanti usaha tersebut nantinya dijalankan. Banyak sekali peluang usaha yang ada di sekitar tempat tinggal siswa, diantaranya foto copy dan rental komputer, counter pulsa, laundry, warung makan, toko perlengkapan sekolah, dan lain-lain.

Tugas kedua, dari peluang usaha yang ada siswa diminta untuk membuat atau menentukan bagian-bagian atau struktur organisasi untuk usaha tersebut termasuk deskripsi kerja masing-masing bagian. Salah satu contohnya bagian-bagian yang ada pada usaha foto copy dan rental komputer, yaitu ada bagian keuangan yang bertugas mengelola keuangan, bagian pemasaran yang bertugas memasarkan foto copy dan rental komputer, serta karyawan yang bertugas melayani konsumen. Termasuk di dalamnya strategi pemasaran atau marketing. Untuk marketing paling mudah dilakukan adalah promosi lewat media sosial, potongan harga, pelayanan yang baik untuk konsumen, dan lain sebagainya.

Tugas ketiga, siswa diminta menentukan cara-cara berkoordinasi antar bagian maupun antar individu yang ada dalam satu bagian ada untuk mencapai visi, misi, dan juga tujuan usaha. Lebih detail lagi dijabarkan cara koordinasi dari masing-masing tujuan di setiap bagian yang ada. Sebagai contoh pada usaha foto copy dan rental komputer yang salah satu tujuannya adalah menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar maka salah satu hal yang dilakukan dengan mencari atau menerima karyawan yang berasal dari lingkungan sekitar usaha tersebut.

Tugas keempa,t siswa diminta menjabarkan cara memotivasi diri sendiri untuk selalu optimis dan semangat dalam menjalankan usaha nantinya, dan juga cara memotivasi bawahan atau karyawan untuk bisa fokus dengan tujuan usaha. Ada banyak cara memotivasi karyawan, dimana yang pertama kita harus bisa memahami sifat atau karakter karyawan, penjelasan tentang tugas dan tanggung jawab kepada karyawan, usahakan untuk bisa membangun rasa saling percaya antar karyawan, dan juga memberikan pernghargaan kepada karyawan.

Tugas kelima, berkaitan erat dengan tugas ketiga, dimana siswa diminta bisa memastikan bahwa hasil koordinasi dengan bawahan untuk mencapai tujuan usaha dapat berjalan dengan baik. Dimana untuk mencapai hal itu dapat dilakukan dengan melihat hasil akhir kerja karyawan dan/atau melihat atau mengawasi karyawan saat sedang bekerja.

Untuk tugas keenam, berkaitan erat dengan tugas kedua dimana siswa diminta untuk menentukan persyaratan calon karyawan atau bawahan yang nantinya akan menjadi karyawan untuk dapat mencapai tujuan usaha tersebut. Salah satunya karyawan yang berhubungan langsung dengan konsumen maka harus memiliki persyaratan tekun dalam bekerja, mempunyai semangat kerja tinggi, mampu bekerja dengan cepat atau gesit, dan lain sebagainya.

Dari model pembelajaran analisa peluang usaha di sekitar tempat tinggal siswa diharapkan siswa mempunyai pengetahuan dalam berwirausaha, yang memberikan bekal bagi mereka setelah setelah lulus dari sekolah nantinya dan dalam memasuki dunia kerja. (lbs1/ton)

Guru SMAN 1 Nguter.


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya