26 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Sekolah di Semarang Mulai PTM Lagi

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Sejumlah sekolah di Kota Semarang mulai melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) lagi. Meski hanya diizinkan 50 persen saja dari kapasitas kelas, membuat sejumlah siswa bersuka cita.

Humas SMPN 39 Semarang M Agus Khamid Arif menuturkan, tak hanya siswa, para orang tua siswa juga sangat antusias kebijakan PTM ini. Setiap anak melakukan cek suhu di samping lapangan sekolah sebelum masuk kelas. “Sebenarnya sekolah sudah memiliki kesiapan 100 persen PTM, tapi SKB empat menteri menyatakan 50 persen dulu,” katanya.

Cukup mudah mengurai kerumunan. Sebab, siswa datang secara bergiliran. Begitupun ketika pulang, anak sudah dijemput di lapangan sekolah supaya bisa jaga jarak. Siswa tidak diizinkan keluar gerbang kecuali sudah ada yang jemput. Pembelajaran dilakukan mulai pukul 7.30 hingga 12.00. Bahkan, sebelumnya telah dilaksanakan simulasi antarjemput siswa oleh pihak sekolahan.

“Pembagian masuk kelas, menggunakan sistem ganjil genap sesuai urutan presensi siswa. Jadi, satu hari masuk, satu hari tidak,” jelasnya kepada RADARSEMARANG.COM

Pihak sekolah memberikan pesan kepada orang tua wali murid agar membekali anaknya makanan berat atau ringan untuk mengantisipasi jajan di sekolah. Karena kantin belum buka. “Jadi anak-anak punya waktu istirahat satu kali, mereka bisa makan bekal dari rumah masing-masing. Supaya tidak berkerumun jajan,” katanya.

Selain itu, sekolah mengimbau kepada para siswa, jika ada yang merasa sakit atau ada keluhan, dipersilahkan izin dan tidak mengikuti PTM. “Sebenarnya siswa banyak yang merasa nyaman atau enak kalau PTM 100 persen,” tutupnya. (cr1/ida)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya