RADARSEMARANG.COM, Semarang – Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah VI Jawa Tengah berkomitmen mengembangkan area perkantorannya menjadi ruang hijau yang edukatif.
Lahan seluas 45 hektare hasil hibah dari Pemprov Jateng itu, akan dimanfaatkan menjadi area edutaimen, kawasan wisata edukasi, wisata, outbond dan area pendidikan di Jawa Tengah. Rencana itu muncul saat Pencanangan Go Green Rabu (10/3/2021), yang ditandai dengan penanaman sepuluh pohon Cemara Papua. Dilakukan oleh Wakil Gubernur Jateng, Taj Yasin Maimoen, Kepala LLDIKTI wilayah VI Prof Dr Zainuri, Dirjen Dikti, Prof Nizam dan sejumlah rektor di wilayah lahan tersebut.
“Renovasi kawasan edukasi ini tentunya akan dikerjasamakan. Kami juga akan membahas lebih jauh dulu,” kata Taj Yasin Maimoen, usai melakukan penanaman pohon.
Wagub menyambut positif upaya yang dilakukan LDDIKTI IV. Tempat ini bukan hanya jadi kawasan penelitian. Tapi juga sebagai upaya pencegahan banjir, melalui resapan-resapan air, wahana pendidikan. Diharapkan ke depan LLDIKTI menjadi fasilitator membantu masyarakat.
Kepala LLDIKTI Wilayah VI Prof Dr Zainuri, mengatakan, di lahan seluas 45 hektare ini, jika melihat perencanaan Tahun 1985, total ada 12 perguruan tinggi swasta. Namun sekarang sudah mengalami perubahan. Yang adinya akademi berubah menjadi universitas dan lainnya.
“Tinggal sembilan perguruan tinggi, tapi yang tiga juga masih ada, cuma mengalami perubahan-perubahan. Lahan ini hibah dari Pemprov Jateng, jadi pengembangannya nanti di integrasikan program pemerintah,” kata Prof Dr Zainuri.
Sebagai bentuk komitmen go green, pihaknya sudah mulai melakukan penanaman minimal seminggu sekali 10 pohon. “Pembangunan fisik sudah dimulai, selanjutnya mengikuti anggaran pemerintah. Mudah-mudahan tahun kedua sudah bisa membuka jogging track,” harapnya. (jks/zal)