RADARSEMARANG.COM, SEMARANG-Sebanyak 847 siswa Sekolah Menengah (SMP) Negeri 11 Semarang beserta para tenaga pengajar, mengikuti aktivitas membaca bersama –sama di halaman sekolah, pada 26 dan 30 September 2019. Kegiatan ini merupakan bagian program literasi yang dicanangkan Kota Semarang juga di tingkat nasional.
Bagian Kesiswaan SMP Negeri 11, Eli Ambarwati menyampaikan, kegiatan membaca pada 26 September 2019 merupakan bagian dari kegiatan literasi yang dilakukan serentak di sekolah – sekolah. “Semua siswa mengikuti aktivitas literasi membaca ini. Siswa kelas 7, kelas 8 dan kelas 9, semua ikut. Total ada 847 siswa yang ikut lierasi membaca buku,” paparnya.
Aktivitas membaca secara bersama – sama, juga berlangsung pada 30 September 2019. Kegiatan kali ini, jelas Eli, merupakan rangkaian program literasi yang sudah berlangsung sebelumnya. “Lirterasi membaca seluruh siswa sudah dua kami lakukan. Berikutnya juga akan rutin diselenggarakan. Agar membiasakan siswa membaca pengatahuan dan keilmuan yang tidak hanya dari buku pelajaran saja,” jelasnya.
Selain itu, tambah Eli, SMP Negeri 11 juga mendorong siswa agar aktif dalam aktifitas gerakan literasi menulis. Guru–guru memberikan arahan, apa saja tema yang bisa diangkat. Yaitu bidang yang terkait dengan usia siswa.
“Tema tulisan ini tentunya juga agar menunbuhkan ide dan pemikiran positif, serta menjadi pelajaran untuk rekan – rekannya,” imbuhnya.
Beberapa tema tulisan yang diangkat dalam literasi siswa SMP Negeri 11 antara lain Manfaatkan Air dengan Hemat, Buang Sampah pada Tempatnya, Jauhi Narkoba karena Merusak Generasi Muda. (fiq/ton)