26 C
Semarang
Wednesday, 18 December 2024

Lebih Sebulan di RS, David Akhirnya Kembali Ke Sekolah

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Jakarta- Setelah lebih dari sebulan absen tidak sekolah, karena harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit, David Latumahina, korban penganiayaan Mario Dandy, akhirnya kembali ke bangku sekolah di SMA Pangudi Luhur, Jakarta, Rabu (3/5/23). Mengenakan seragam pramuka, tampak David memasuki halaman sekolahnya.

Moment kembalinya David itu di unggah oleh ayahnya, Jonathan Latumahina, melalui akun IG-@tidvrberjalan, Jonathan menyebut kembalinya David ke bangku sekolah adalah bagian dari upaya penyembuhan pasca di rawat di Rumah Sakit.

“Bismillah, kembali ke sekolah adalah bagian terapi kognitif atas rujukan dokter Yeremia Tatang kepala Tim yang menangani David di RS Mayapada”cuitnya.

Sementara itu, kuasa hukum David, Melissa Anggraini mengatakan, kliennya baru saja memulai sekolah, sebagai bagian dari assessment untuk melihat David di luar lingkungan rumahnya.

Kasus penganiayaan terhadap David Latumahina yang dilakukan Mario Dandy, sempat menjadi berita heboh. Kasus itu menjadi kotak pandora terbukanya beberapa kasus pajak yang melibatkan ayah kandungnya, Raffael Alun, hingga berujung pemecatan sang ayah sebagai pejabat Ditjen Pajak esselon 3.(Sls)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya