RADARSEMARANG.COM, Wonosobo – Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat terus digalakkan di Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Wonosobo. Pasalnya skill dalam dunia usaha dan dunia kerja saat ini sangat penting.
Kepala UPTD BLK Kabupaten Wonosobo Firman Cahyadi menyebut sejak 2020 sampai dengan 2024, pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) akan menjadi prioritas utamanya. Hal ini sebagai upaya untuk melahirkan SDM berkualitas dan berdaya saing.
“Dunia usaha dan dunia industri terus bergerak dengan percepatan, terus mengalami perubahan yang semakin hari semakin cepat. Semua pihak, termasuk di dalamnya pemerintah harus mampu melihat dan membaca arah perubahan ini,” katanya.
Diakui Firman, pihaknya terus melakukan transformasi peran dan kemampuan BLK dalam memberi kontribusi bagi peningkatan ekonomi di Kabupaten Wonosobo. Utamanya bagi pengembangan yang berorientasi pada wirausaha sesuai dengan potensi lokal. Disnakertrans Kabupaten Wonosobo dalam beberapa kesempatan pelatihan mengatakan, saat ini yang paling diharapkan ialah tumbuhnya karakter wirausaha, coaching dan metoring.
Di kelas StarUp, Firman menyebut telah ada Tim Perumus Inkubasi Bisnis dari Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan Transmigrasi. Tim terdiri dari kalangan akademisi, bisnis, government, dan komunitas.
Dwi Sukatman, salah satu mentor wirausaha yang ditunjuk khusus oleh BLK menyebut bahwa para wirausahawan baru untuk selalu terus belajar dan berjuang. Menurut Dwi, setiap mentor mempunyai keunggulan masing-masing. Para peserta tinggal mengambil sesuai dengan passion masing-masing. “Setiap tenant harus tetap berjuang untuk bisa bangkit dalam berusaha demi meraih suksesnya,” singkatnya. (git/ton)