28 C
Semarang
Friday, 25 April 2025

Dilintasi Tronton, Jembatan di Jalan Raya Ngempon Bergas Ambrol

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Ungaran – Jembatan yang berada di Jalan Raya Ngempon, Kelurahan Ngempon, Kecamatan Bergas ambrol. Penyebabnya diduga karena jembatan tidak kuat menahan kendaraan bermuatan berat yang kerap melintas.

Akibat insiden tersebut, jalan menuju arah Pringapus ditutup dan dialihkan pertigaan ke Jalan Kertanegara. Sebab, jembatan merupakan jalan utama seringkali dilalui kendaraan bermuatan besar.

Ketua RT 3 RW 3, Sugiyanto mengatakan, jembatan merupakan bangunan warisan belanda yang sudah rapuh. Selain itu, ada kendaraan berat yang lalu lalang karena ada proyek pemeliharaan jalan. “Tidak ada penebalan jembatan, dan kondisinya sudah rapuh. Makanya ambrol,” katanya.

Jembatan ambrol Senin (26/9) sekitar pukul 09.00 WIB. Sebelumnya, ada truk tronton melintas sehingga menyebabkan jembatan langsung ambrol. “Roda depan truk sudah kejeblos, tapi untungnya sopirnya langsung ngegas jadinya bisa selamat,” tambahnya.

Sugiyanto mengaku belum mengetahui kapan akan diperbaiki. Ia berharap segera diperbaiki agar bisa digunakan kembali untuk warga melintas. Beberapa warga nantinya akan menjaga area lokasi jembatan. “Jadi harus ditutup sementara agar tidak ada warga yang nekat melewatinya, karena membahayakan,” tambahnya. (nun/fth)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya