26 C
Semarang
Sunday, 13 April 2025

Bupati Tegur Warga Berdesakan saat Ambil BST

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Ungaran – Bupati Semarang Mundjirin langsung menegur warga yang terlihat berdesakan saat mengambil Bantuan Sosial Tunai (BST) di kantor Kecamatan Pringapus kemarin.

“Ayo mboten empet-empetan nggeh (jangan desak-esakan ya). Jaraknya dijaga,” ungkapnya ketika melihat warga yang berkerumun menunggu menerima BST.

Teguran tersebut untuk menyadarkan warga akan pentingnya menjaga diri dari penularan Covid-19. Mengingat kasus positif korona di Kabupaten Semarang masih tinggi. Tercatat ada 503 kasus.”Tadi sempat saya tegur langsung. Tidak harus berkerumun begini ketika menunggu pembagian BST,” tandasnya.

Berkaitan dengan BST Camat Pringapus Gustomo Hartanto menjelaskan, kemarin ada sekitar 1.500 warga penerima. Mereka berasal dari empat desa yakni Pringapus, Klepu, Pringsari dan Penawangan.

Sebenarnya pihak kecamatan sudah memngatur jam penerimaan. Namun sepertinya warga tidak sabar untuk mendapatkan dan melupakan aturan protokol kesehatan. Saat pembagian pun terlihat petugas kepolisian hingga TNI turun guna mengatur warga.”Sudah kami atur sedemikian detail untuk jam di masing-masing desa. Tapi banyak warga yang datang tanpa memperhatikan jadwalnya,” tandasnya. (ria/zal/bas) 

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya