31 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Lupa Matikan Kompor, Rumah Ludes

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Ungaran – Rumah milik Masruhan di lingkungan Kauman, Kelurahan Pringapus, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang habis terbakar. Tidak hanya rumah, tower penampungan air milik tetangga sebelah pun ikut dilalap si jago merah.

Kebakaran tersebut terjadi Selasa (24/3/2020) sekitar pukul 11.45 WIB. Api pertama kali diketahui oleh tetangga yang rumahnya tidak jauh dari lokasi. Ulfa Nahdiati yang sedang memasak di rumah bersama Ofita Lafiati mendengar suara ledakan. Setelahnya diiringi ada suara seperti ada barang terbakar mengeluarkan letusan-letusan kecil.

“Kencang sekali, kaget langsung mencari sumber suara. Keluar rumah, api telah membakar rumah milik Pak Masruhan,” cerita Ulfa.

Spontan mereka meminta tolong memanggil para tetangga. Tidak butuh waktu lama, api memakan seluruh isi rumah. Warga pun memadamkan api dengan alat seadanya sambil menunggu damkar.

Sementara itu Masruhan menjelaskan sebelum kejadian ia merebus tahu untuk dijadikan lauk sekitar pukul 10.30 WIB. Karena ada janjian pengajian di daerah Gondorio, ia lantas mandi. Setelah siap ia langsung meninggalkan rumah tanpa mematikan kompor yang masih menyala.

Kabid Damkar dan Linmas Satpol PP Kabupaten Semarang Aris Muji Widodo, menerjunkan empat mobil pemadam kebakaran. “Kami menerima laporan pukul 11.45 langsung menuju ke lokasi. Tidak hanya rumah ada tower penampungan air milik Samsiah yang ikut terbakar,” jelasnya.

Dari pemadaman hingga pendinginan, selesai pukul 13.00 WIB. Diperkirakan kerugian akibat kejadian ini mencapai Rp 200 juta. (ria/ton/bas)

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya