29 C
Semarang
Saturday, 12 April 2025

Among Tebal Iringi Musim Tanam Tembakau di Temanggung

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Temanggung –  Mengawali tanam perdana tembakau tahun ini, petani di lereng Gunung Sumbing menggelar ritual Among Tebal di Tuk Bodoyo, Desa Losari, Kecamatan Tlogomulyo, Selasa (15/3).

Ritual ini diikuti ratusan petani tembakau dari 4 kecamatan sentra penghasil tembakau yakni Selopampang, Tembarak, Bulu dan Tlogomulyo. Acara yang sama juga dilakukan di Kecamatan Tretep dan Wonoboyo. Serta Embung Bansari yang mencakup petani tembakau dari Kledung, Bansari, Parakan, Ngadirejo dan Candiroto.

Dengan membawa tumpeng dan sesajen berisi jajanan pasar, prosesi Among Tebal dimulai dengan zikir dan doa bersama yang dipimpin pemuka agama. Setelahnya, acara dilanjut penanaman perdana bibit tembakau yang dilakukan oleh sesepuh desa.

Tokoh pertembakauan Sutopo mengatakan, ritual yang digelar rutin setiap tahun ini sebagai pertanda dimulainya musim tanam tembakau di Temanggung. Melalui kegiatan ini, diharapkan hasil panen tahun ini melimpah dan harga jualnya tinggi, sehingga petani meraup keuntungan serta mendapat kesejahteraan.

Mewakili para petani yang lain, Sutopo menyampaikan harapannya agar pemerintah lebih memperhatikan nasib para petani tembakau. Segala kebijakan dan aturan yang selama ini menyulitkan petani seperti impor tembakau dan kenaikan cukai diharapkan bisa dikaji ulang demi kesejahteraan petani lokal. “Kami berharap agar tembakau di musim ini bisa dihargai dengan layak, tidak seperti tahun kemarin,” harapnya. (nan/ton)

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya