RADARSEMARANG.COM, Temanggung – Setelah vakum lama, Pemerintah Kabupaten Temanggung kembali mengadakan acara ‘Ngopi Jumat Sore’.
Kegiatan yang diikuti jajaran forkompimda, DPRD dan kepala OPD ini untuk mempromosikan kopi asli Temanggung serta mempererat hubungan pejabat pemerintah.
Bupati Temanggung HM Al Khadziq mengungkapkan Temanggung merupakan daerah penghasil kopi terbaik. Sehingga perlu terus dilakukan promosi agar semakin digemari masyarakat di seluruh Indonesia maupun dunia.
“Selama pandemi Covid-19, promosi-promosi kopi lewat kegiatan-kegiatan off air tertunda karena tidak boleh ada pertemuan. Kini Temanggung sudah masuk ke level 2, maka mulai lagi promosi kopi Temanggung. Antara lain membuat acara ngopi bareng, ngopi sambil diskusi, ngopi sore dan lainnya,” tuturnya.
Khadziq berharap, kegiatan ngopi bareng yang dimulai dari Pemkab ini bisa diikuti oleh berbagai instansi, kantor, perusahaan sebagai bentuk mempromosikan kopi Temanggung. Dengan catatan, kopinya harus asli Temanggung dan dibeli dari masyarakat Kabupaten Temanggung pula.
Menanggapi masukan dari Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Temanggung Rahmat Fauzi agar bupati mengeluarkan instruksi setiap warung wajib menjual kopi asli Temanggung, ia siap menindaklanjuti.
“Kami akan tindak lanjuti segera dengan membuat surat edaran kepada rumah makan, warung, kafe, dan dan seluruh outlet yang menjual makanan dan minuman. Agar mereka menyediakan kopi asli Temanggung di tempat usahanya,” tandasnya. (nan/lis)