27.1 C
Semarang
Thursday, 9 October 2025

Momen Napi Lapas Wanita Semarang Disuntik Booster, Palingkan Muka hingga Peluk Teman

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Takut disuntik menjadi momen lucu pemberian vaksin booster 2 di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Semarang Kamis (2/2/2023). Hal ini dialami Tata, salah satu narapidana kasus narkotika.

Perempuan yang memiliki tato hampir di seluruh tubuhnya ini tegang saat akan disuntik oleh petugas dari Puskesmas Poncol.

Beberapa kali petugas memberinya arahan untuk rileks. Ia diminta menghembuskan napas perlahan-lahan. Tata -sapaan akrabnya- juga menutup wajah dengan tangan, ia memalingkan muka ke kanan.

Setelah siap, ia disuntik tepat di tato bergambar seseorang menggendong bayi di lengan kirinya. “Gak takut sih, cuma tegang. Rasanya sakit,” ujar perempuan asal Brebes ini usai disuntik, Kamis (2/2).

Tak hanya Tata, narapidana lain juga nampak takut saat disuntik. Ia memalingkan muka bahkan memeluk teman sesama narapidana untuk mengurangi rasa takut. Ratusan pidana lain mengantri.

Masing-masing membawa kertas data diri. Serempak mengenakan seragam warna pink bertuliskan WBP Lapas Perempuan Semarang. Tak hanya 276 narapidana, petugas sejumlah 70 orang juga vaksin.

“Kali ini merupakan vaksin booster ke dua atau sudah ke empat. Kami menggandeng Puskesmas Poncol dalam pelaksanaannya,” tutur Kristiana Hambawani.

Selama ini, tambahnya, hanya ada satu kasus Covid-19 yang menyerang narapidana. Hingga kini nihil. Apabila nanti terdeteksi terpapar virus ini, akan dilakukan penanganannya dengan menempatkan ruang khusus isolasi dan pelayanan dari klinik kesehatan lapas.

Namun, jika kondisi parah akan dibawa ke Rumah Sakit Tugu dengan biaya gratis.”Jika harus menginap ya kami layani, dilakukan pengawasan 24 jam,” ujarnya.

Kristin, begitu ia disapa, mengungkapkan layanan kesehatan selalu diberikan. Selain vaksin, juga terdapat pemeriksaan kesehatan lain seperti mengecek darah, dan kolesterol. Lebih intim lagi, narapidana juga mendapat pemeriksaan kesehatan reproduksi.

“Kami ada pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) juga. Untuk suplemen kesehatan, dan vitamin rutin kami berikan. Terutama bagi ibu hamil, ibu menyusui, bayi, dan manula mendapatkan konsumsi makanan tambahan,” ucapnya. (ifa/bas)

Reporter:
Ida Fadilah

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya