25 C
Semarang
Thursday, 19 December 2024

Satu Orang Tewas Terjebak Kebakaran di Semarang Timur

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Sebuah rumah di Jalan Karang Kebon Selatan III, Sarirejo, Semarang Timur terbakar, Sabtu (27/11/2021) sekitar pukul 21.30. Kejadian ini merenggut nyawa satu orang serta menghanguskan dua mobil dan dua motor.

Korban meninggal diketahui bernama Budi Kurniawan alias Korea, 80. Sedangkan dua mobil yang terbakar adalah sedan merk Mercy Tiger. Kemudian sepeda motor Suzuki RC 100, dan Yamaha Alfa.

Informasi yang diperoleh, kejadian bermula saat korban sedang memperbaiki mobil Mercy Tiger yang terparkir di garasi dalam rumah. Tiba-tiba muncul api dari mobil tersebut hingga akhirnya terjadi kebakaran.

“Awalnya korban benerin mobil, diduga korsleting kemudian terbakar. Korban tidak sempat menyelamatkan diri dan akhirnya meninggal,” ungkap Kabid Operasional dan Penyelematan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang, Trijoto Poejo Sakti, kepada RADARSEMARANG.COM, Minggu (28/11/2021).

Warga yang mengetahui kejadian ini, langsung melakukan upaya pemadaman menggunakan peralatan seadanya. Namun tidak berhasil lantaran api semakin membesar. Sejumlah mobil dinas pemadaman kebakaran yang mendapat laporan juga menuju lokasi melakukan pemadaman.

“Kita kerahkan tujuh mobil pemadaman. Api berhasil dinetralisir hampir sekitar pukul 00.00. Memang apinya besar,” katanya.

Korban telah dievakuasi dan jenazah di bawa ke RSUP dr Kariadi Semarang guna keperluan lebih lanjut. Saat ini, kejadian tersebut masih dalam penyelidikan dan penanganan kepolisian. Pihak Unit Inafis Polrestabes Semarang juga telah mendatangi lokasi kejadian melakukan olah TKP. (mha/bas)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya