29 C
Semarang
Thursday, 17 April 2025

Catat! Ini Sembilan Titik Penyekatan Pemudik yang Disiapkan Pemkot Semarang

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang mengantisipasi para pemudik yang melintas di Kota Semarang. Kali ini dengan menyiapkan sembilan pos pantau atau penyekatan di perbatasan masuk dan keluar Semarang.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Semarang, Endro P Martanto menyebutkan, sembilan titik tersebut berada di Gerbang Tol Kalikangkung, Mangkang, Podorejo, Sisemut, Genuk, Penggaron, Gerbang Tol Banyumanik, Taman Unyil, dan Cangkiran yang merupakan akses masuk ke Semarang.

“Ada sembilan, termasuk di Cangkiran, Podorejo yang merupakan jalan alternatif. Nah ini akan dijaga 500 petugas gabungan dari Dishub, TNI, Polri, Satpol PP, dan Dinkes,” katanya.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menjelaskan, saat ini kenaikan kasus di Semarang selama dua pekan terakhir cukup memprihatinkan, tembus di angka 336 kasus. Alasan itu pula yang membuat Pemkot Semarang membatasi atau melarang pemudik yang masuk ke Semarang.

“Kalau tahun lalu ada empat pos pantau, tahun ini diperbanyak jadi sembilan titik untuk menyekat pemudik,” katanya usai memimpin rapat koordinasi (rakor) bersama Forkopimda di Situation Room, Senin (26/4/2021).

Adanya pos pantau penyekatan ini diharapkan bisa menjadi antisipasi adanya pemudik yang datang ke Semarang. Sementara petugas di posko nantinya akan kembali melakukan pemantauan, sidak serta patroli. Hendi juga meminta agar lurah dan camat turut serta melakukan sosialisasi adanya larangan mudik ini.

“Pemkot sendiri sudah menyiapkan ruang isolasi atau karantina bagi masyarakat yang nekat mudik ke Kota Semarang. Yakni di rumah dinas wali kota, dan gedung Balai Diklat,” imbuh Hendi.

Selain bagi masyarakat, larangan mudik juga berlaku untuk ASN ataupun Non ASN Pemkot Semarang. Hendi siap memberikan sanksi berupa pemotongan 100 persen tunjangan penghasilan pegawai, jika diketahui ada ASN melakukan mudik. “Kalau ASN, TPP-nya akan kami potong 100 persen,” pungkasnya. (den/ida)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya