RADARSEMARANG.COM, Semarang – Sekretaris DPC PDIP Kota Semarang, Kadar Lusman mengatakan, Hendi-Ita meraup angka 90 persen hampir di semua kecamatan dalam Pilwalkot kali ini. Hanya satu kecamatan, yakni Banyumanik perolahan suaranya 89,29 persen.
“Data dari tim kami, rata-rata perolehan masing-masing kecamatan mencapai 90 persen. Tingkat partisipasi pemilih pun lebih baik dari pada tahun lalu,” kata pria yang akrab disapa Pilus itu.
Dikatakan, hasil sementara Pilwalkot kemarin, menunjukkan jika penilaian warga terhadap pasangan Hendi-Ita pada periode pertama cukup baik. Selain itu, tingkat kepercayaan masyarakat dengan Hendi-Ita untuk kembali memimpin Kota Semarang juga tinggi meskipun hanya melawan kotak kosong.
“Semua kecamatan hasilnya luar biasa, Semarang Utara perolehan suara 93,61 persen. Suara terendah di Kecamatan Banyumanik dengan perolehan 89,29 persen. Sementara 14 kecamatan lainnya berada pada angka mulai 90 -92 persen,” lanjut Pilus yang juga Ketua Tim Pemenangan Hendi-Ita.
Ketua DPRD Kota Semarang ini mengaku masih menunggu pengumuman resmi dari KPU Kota Semarang. Namun ia memastikan jika perhitungan cepat yang dilakukan tim pemenangan Hendi-Ita hasilnya tidak akan jauh berbeda dengan rilis resmi dari KPU.“Marginnya mungkin kecil, kami siapkan saksi di 3.447 TPS yang ada di Semarang,” katanya.
Pihaknya mengaku, perolehan suara masing-masing kecamatan ataupun kelurahan dalam Pilwlakot kemarin, akan dilakukan evaluasi tentang kehadiran pemilih. Misalnya, Banyumanik di mana Pilwalkot kali ini menduduki posisi paling rendah. “Bisa jadi di sana banyak rumah kos, asrama, dan lainnya,” tuturnya.
Dalam waktu dekat, politisi PDP ini mengaku akan melakukan konsolidasi dengan partai pendukung dan pengusung Hendi -Ita, salah satunya adalah mengucapkan terima kasih kepada seluruh partai pengusung, pendukung, dan seluruh relawan. “Kami akan konsolidasi, memberikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang menyukseskan Pilwalkot Semarang, termasuk Forkompinda,” katanya.
Sementara Hendi sendiri menagatakan, beberapa wilayah yang sebelumnya tidak diprediksi meraih suara besar, pada pilwalkot tahun ini mendulang suara yang tak terduga. Ia mencontohkan Kelurahan Rowosari, Tembalang, Hendi memperoleh suara 94 persen. “Meteseh juga bagus. Untuk tingkat Kecamatan Tembalang persentase suara 90 persen, hampir semua kecamatan di atas 90 persen. Hanya Banyumanik yang ada di angka 89 koma sekian persen. Alhamdulillah saya masih dipercaya masyarakat,” kata Hendi.
Pasca hitung cepat, Hendi juga sempat tak percaya bisa meraup suara hingga 91,57 persen. Bahkan, ia sempat menanyakan kepada Pilus yang juga Ketua Tim Pemenangan.“Sebelum coblosan, saya tidak pernah tanya ke Mas Pilus kenapa berani pasang target 90 persen? Baru kemarin saya tanya. Jawabnya, katanya karena semua partai mendukung kita, jadi optimistis bisa 90 persen. Lha kok ini malah melebihi target,” ceritanya. (den/aro/bas)