RADARSEMARANG.COM, Salatiga – Pianis muda Belanda, Yang Yang Cai menghangatkan Recital Hall Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Selasa (06/12) malam. Memainkan komposisi karya komponis terkenal antara lain seperti Frédéric Chopin, Franz Liszt dan Claude Debussy, penonton dibuai dengan alunan musik yang begitu indah selama kurang lebih 90 menit. Penonton antusias selama mengikuti konser memberikan standing ovation di penghujung konser.
Kedutaan Besar Belanda di Indonesia, Andriana Marantika Silooy, yang turut hadir dan memberikan sambutan, mengungkapkan sebelumnya Yang Yang Cai telah membagi pengalaman workshop piano di UKSW, Senin (05/12). Dua tema yang diangkat antara lain Apakah perlu melakukan latihan piano? dan Strategi Latihan: Cara Efektif dan Efisien untuk Meningkatkan Latihan.
“Kami senang berkunjung ke Salatiga, khususnya UKSW. Melalui workshop yang telah diadakan terjadi pertukaran kebudayaan. Selain itu juga memberikan kesempatan bagi musisi untuk membagikan pengetahuan yang dimiliki dan memajukan kerja sama Indonesia dan Belanda,” katanya.
Ketua Program Studi (Kaprodi) Seni Musik Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Dr. Rachel Mediana Untung mengungkapkan konser tunggal Yang Yang Cai atas kerja sama Pusat Kebudayaan Belanda Erasmus Huis Jakarta dan Program Studi Seni Musik FBS UKSW. Kerjasama UKSW dengan Pusat Kebudayaan Belanda sudah dilakukan sejak tahun 2008, diawali dengan konser akordeon. “Kerja sama ini dapat terus bergulir dan kami harapkan dapat terus terjalin,” katanya.
Salah satu penonton yang turut menyaksikan konser tidak berhenti berdecak kagum atas penampilan Yang Yang Cai. “Saya terkesan dan takjub dengan penampilan Yang Yang Cai. Menyuguhkan permainan piano yang sangat indah dengan teknik yang begitu mengagumkan,” ungkap Gaza Julian murid SMK Pelita Salatiga.
Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Kealumnian, Yafet Yosafat Wilben Rissy, Ph.D., berterimakasih atas kedatangan Yang Yang Cai dan Andriana Marantika Silooy, Kedutaan Besar Belanda di Indonesia di UKSW untuk membagikan pengetahuan dan pengalamannya. (sas/fth)