RADARSEMARANG.COM, Salatiga – Sebanyak 1.111 siswa-siswi SD Muhammadiyah Plus Salatiga mengibarkan bendera merah putih untuk menyambut HUT RI ke-77. Pengibaran dilakukan di tiang gantangan burung milik P3SI Pengda Salatiga yang tepat berada di depan SD.
Total terdapat 360 tiang atau 360 bendera kain. Para siswa bersama -sama menyanyikan lagu Indonesia Raya diiringi dengan pengibaran. Sementara siswa lainnya berdiri sambil hormat bendera.
“Ini untuk memanfaatkan lingkungan. Anak-anak sudah dua tahun tidak upacara bendera. Ini memotivasi dan juga mencetak paskibra kecil,” tutur Ainul Huri, Kepala SD muhammadiyah plus sebelum pengibaran.
Menurut Ainul, kegiatan ini sekaligus bentuk pembelajaran yang menyenangkan. Di kurikulum merdeka juga diupayakan untuk memakai media pembelajaran yang ada disekitar. (sas/bas)