27 C
Semarang
Monday, 23 December 2024

Kapolres Salatiga Pastikan Vaksinasi Gratis

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Salatiga – Vaksinasi covid 19 terus dilakukan dengan  cepat di Salatiga. Dinas terkait dan Polri menjadi pelaksana percepatan program Pemerintah. Semua dilaksanakan tanpa meminta biaya kepada masyarakat.

Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana menegaskan bahwa vaksinasi yang dilaksanakan merupakan program pemerintah. Sehingga tidak ada pungutan biaya sepeser pun ke masyarakat.  “Ini program pemerintah untuk masyarakat. Tidak ada pungutan biaya sepeser pun. Termasuk petugasnya, sudah tugasnya melaksanakan vaksinasi,” katanya.

Indra menambahkan selama ini vaksinasi yang dilaksanakan polres tidak ada yang meminta biaya atau imbalan. “Namun jika  ada oknum yang meminta uang untuk kepentingan pribadinya, maka akan saya tindak tegas,” ujar Kapolres dengan nada keras.

Polres saat ini tengah menggiatkan vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun. Pelaksanaan kegiatan berbasis sekolah karena bersamaan dengan bulan imunisasi sekolah.

Sebelumnya ada sekolah yang ingin menyambut petugas pelaksana vaksinasi dengan memberikan konsumsi dan keperluan lain. Namun itu dibatalkan setelah ada penolakan. Pasalnya, karena tidak adanya anggaran maka mereka ada yang berencana dengan menggalang dana dari siswa. (sas/fth

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya