RADARSEMARANG.COM, Salatiga – Sebanyak 533 peserta yang telah dinyatakan lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Kota Salatiga, diminta melakukan isolasi mandiri sebelum mengikuti Computer Assisted Test (CAT) Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
SKB akan dilaksanakan di gedung Setda Sabtu dan Minggu (12 – 13/9/2020). Per hari tiga sesi, dengan jumlah peserta 85 orang per sesi, kecuali pada sesi terakhir sebanyak 74 orang peserta.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Salatiga Drs Fakruroji memaparkan, sebanyak 2.362 peserta sebelumnya telah dinyatakan memenuhi syarat dan berhak mengikuti CAT SKD.
Pihaknya mengimbau semua peserta SKB untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sebelum pelaksanaan seleksi, menggunakan kendaraan pribadi, dan tidak diperkenankan mampir ke tempat lain pada saat menuju lokasi tes.“Serta wajib menggunakan masker minimal tiga lapis, face shield dan sarung tangan latex,” tandas Fakruroji. (sas/zal/bas)