28.6 C
Semarang
Thursday, 17 April 2025

Jacky Zamzami Dipecat dari DPRD Kota Pekalongan, Zaky Maulidah Jadi Pengganti

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Pekalongan – Jacky Zamzami (JZ) resmi diberhentikan dari DPRD Kota Pekalongan. Sanksi itu buntut dari keterlibatannya mengonsumsi narkoba jenis sabu. Proses PAW (Pergantian Antar Waktu) pun segera disiapkan.

Ketua DPRD Kota Pekalongan, Mohammad Azmi Basyir menyatakan, telah mendapatkan surat dari DPP PKB. Surat itu menjelaskan tentang pemberhentian JZ dari anggota PKB. Menurutnya, sesuai aturan yang ada, hal ini harus ditindaklanjuti proses PAW (pergantian antar waktu) yang bersangkutan.

“Kami tentunya menyesalkan dan merasa prihatin terhadap peristiwa penangkapan JZ atas kasus tersebut,” ucapnya, Kamis (30/1).

Posisi JZ dalam dewan akan digantikan Hj Zaky Maulidah Tan. Azmi meminta sekwan mengecek semua persyaratan PAW. Jika sudah lengkap maka akan segera diproses.

“Untuk jadwal pelantikan PAW juga menunggu terbitnya Surat Keputusan (SK) Gubernur. Begitu SK sudah turun paling tidak satu minggu bisa dilakukan pelantikan,” terangnya.

Selain itu, terkait keanggotaan beliau yang dikeluarkannya dari partai, kami juga sudah koordinasi dengan Badan Kehormatan yang saat ini masih melakukan pengumpulan data. Serta menunggu dari hasil keputusan BNN (Badan Narkotika Nasional) dan Pengadilan terhadap JZ. Menurutnya, proses ini akan bergerak secara simultan. Sehingga mana yang ada keputusan terlebih dahulu akan dijalankan.

“Kami akan melihat keputusannya seperti apa, sehingga keanggotaannya akan diproses sesuai dengan hasil dari proses peradilan yang masih berjalan saat ini,” tegasnya. (han/zal)

Reporter:
Lutfi Hanafi

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya