RADARSEMARANG.COM, PEKALONGAN – Warga Pekalongan digegerkan dengan penemuan kerangka manusia di aliran Sungai Bremi, Desa Tonowalun, Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan pada Kamis (13/2). Kerangka tersebut diketahui berupa tengkorak kepala, tulang kaki dan tulang tangan.
Kali pertama, kerangka tersebut ditemukan oleh Darmuji, 45, warga Dukuh Puoko RT 3, RW 33, Desa Jolotigo. Saat itu Darmuji sedang mengecek para penyadap pohon karet. Lokasinya tak jauh dari tempat ditemukannya kerangka.
Darmuji juga menuturkan bahwa selain menemukan kerangka ia juga mendapatkan kaos, celana, serta dompet yang di dalamnya tak ditemukan identitas. Setelah penemuan tersebut, Darmuji kemudian melapor ke Polsek Talun.
Kapolsek Talun AKP Edi Yuli langsung mengarahkan tim untuk menuju ke lokasi penemuan. Setelah dilakukan olah TKP oleh Inafis Polres Pekalongan, diduga kerangka tersebut berjenis kelamin laki-laki.
“Jenis kelaminnya diduga laki-laki tapi belum ketemu identitas lengkapnya. Saat ini kerangka tersebut sedang dibawa ke RS Kraton untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kapolres kepada RADARSEMARANG.COM. (nor/zal)