29 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Pandemi, Launching MPP Tertunda

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Mungkid – Launching mal pelayanan publik (MPP) Kabupaten Magelang tertunda. Pandemi menjadi penyebabnya. Dijadwalkan ulang, wacana peresmian MPP pada tahun 2023.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Magelang Adi Waryanto mengatakan, MPP akan diresmilan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo.

“Sesuai roadmap KemenPAN-RB, 2024 semua kota atau kabupaten harus punya,” katanya saat rapat koordinasi (rakor) persiapan penyelenggaraan MPP Kabupaten Magelang di ruang Bina Karya kompleks Setda Kabupaten Magelang, Kamis (16/6).

Adi mengungkapkan, pada 2022 ini KemenPAN-RB akan meresmikan 100 MPP. Hal itu mengacu pada hasil rapat koordinasi percepatan MPP secara daring. Plt Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Magelang Joko Sudibyo mengatakan MPP Kabupaten Magelang mestinya sudah diresmikan bersama  Kota Magelang. Sebenarnya juga sudah terdaftar dan rencana dilaunching tahun ini. “Hanya kita yang tertunda. Harapannya sesuai roadmap, 2023-2024 kita sudah diresmikan,” tutur Joko. (mia/lis)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya