RADARSEMARANG.COM, Mungkid – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispuspa) Kabupaten Magelang melakukan sosialisasi program bunda literasi, Senin (14/3). Menghadirkan Bunda Literasi sekaligus Ketua TP PKK Kabupaten Magelang Christanti Handayani Zaenal Arifin sebagai narasumber. Sosialisasi ditujukan kepada ketua TP PKK kecamatan.
“Sosialisasi literasi dan gerakan membaca, baik secara kuantitas maupun kualitas harus ditingkatkan,” ujar Tanti sapaan akrab Christanti saat memaparkan materi.
Ia menjelaskan, Perpusnas saat ini mendorong program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial. Harapannya agar perpustakaan tidak hanya untuk membaca buku. Namun berawal dari membaca buku, nantinya bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Melalui keterampilan-keterampilan yang didapatkan dari membaca.
Kepala Dispuspa Kabupaten Magelang Bela Pinarsi menambahkan, kegiatan literasi harus dilakukan sepanjang hayat. Tidak memandang usia. “Semoga apa yang kami sampaikan mampu mempercepat peningkatan budaya membaca di kalangan masyarakat,” harap Bela. (rhy/lis)