31 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Bantuan Sembako Sasar Pedagang Warung

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Mungkid – Polres Magelang bersama Kodim dan Satpol PP melanjutkan pembagian paket sembako bagi warga terdampak program pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat. Menyasar wilayah Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, Minggu (18/7/2021) siang.

“Pembagian sembako di  pasar burung, terminal bus, dan Taman Bambu Runcing, Muntilan. Sasarannya pedagang warung yang terdampak PPKM darurat,” ujar Kapolres Magelang melalui Kasat Binmas AKP Buhrom
Menurut dia setidaknya 25 orang pedagang yang diberi paket sembako. Setiap paket berupa lima kilogram beras, telur ayam dan mi instan.

“Dalam pembagian sembako itu tidak terjadi antrean maupun saling berdesakan,” kata Buhrom. Sementara itu Kasubbag Humas Polres Magelang Iptu Abdul Muthohir menambahkan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari luncuran 4.500 paket sembako oleh Polres Magelang.

“Bantuan diberikan dengan sasaran warga yang terdampak PPKM darurat,” jelasnya. Di samping itu para petugas juga  memberikan imbauan  dan pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat dan usaha warung makan.

“Kami juga melakukan pengecekan kepatuhan aturan PPKM  kepada warga masyarakat dan usaha  kuliner,” tuturnya. (man/lis)

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya