RADARSEMARANG.COM, Magelang – Timnas Indonesia U-22 sukses meraih medali emas di ajang SEA Games 2023 Kamboja usai mengalahkan Thailand dengan skor 5-2. Merayakan kemenangan tersebut, orang tua Amiruddin Bagas Kaffa akan menyiapkan sambutan khusus untuk menyongsong kepulangan bek kanan timnas itu.
“Nantinya akan ada penyambutan untuk Bagas. Apalagi dia sudah berhasil berprestasi dan membanggakan Indonesia,” ucap Kepala Desa Pancuran Mas sekaligus ayah dari Amiruddin Bagas Kaffa, Yuni Puji Istiyono, kepada RADARSEMARANG.COM.
Yuni mengaku menonton laga final sepakbola SEA Games 2023 bersama warga Dusun Sindas, Desa Pancuran Mas, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang. Dia sempat menangis terharu setelah Bagas Kaffa menelepon dan mengabarkan kondisi luka di bibirnya.
“Setelah pertandingan, Bagas telepon saya dan bilang kalau luka di bibirmya tidak apa-apa. Saya nangis terharu mendengarnya,” ujar Yuni.
Lewat video call, Bagas juga mengucapkan terima kasih kepada orang tuanya dan seluruh masyarakat Indonesia yang telah mendukung dan mendoakan Timnas. “Anakmu balik Sindas gowo emas (Anakmu pulang ke Sindas membawa emas), Pak,” ujar Yuni menirukan ucapan Bagas saat video call. Saat itu Bagas juga menunjukkan medali emas yang diraihnya melalui video call.
Pada pertandingan final kemarin, ada momen ketika Bagas berduel keras dengan pemain Thailand Anan Yodsangwal. Dalam tayangan ulang, terlihat Anan menyikut muka Bagas saat perebutan bola di udara, sampai-sampai bibir Bagas mengeluarkan darah. Bagas pun sempat mendapat perawatan, namun ia tetap melanjutkan permainan. Bagas tetap perkasa.
Yuni mengatakan, nantinya Bagas akan pulang ke Magelang bersama saudara kembarnya Bagus Kahfi. Saat ini, Kahfi bermain di klub bola asal Yunani, Asteras Tripolis FC.
Untuk kepulangannya kapan, pihaknya masih menunggu dari Bagas dan Bagus. “Nanti akan ada penyambutan khusus buat Bagas Kaffa dan kami telah siapkan saat Bagas pulang ke Dusun Sindas, Desa Pancuran Mas,” terangnya. (rfk/aro)