RADARSEMARANG.COM, Magelang – SMA Negeri 1 Ngluwar, Kabupaten Magelang menggelar gelar karya siswa projek bangunlah jiwa dan raganya tahun pelajaran 2022/2023, Kamis (17/11). Kegiatan ini diikuti oleh semua elemen, baik guru dan siswa di sekolah.
Siswa semangat memamerkan hasil karyanya. Seperti poster yang stop bullying, majalah dinding tentang hasil penelitian para siswa, karya tulis. Serta video kreatif karya siswa.
Kepala SMA Negeri 1 Ngluwar Beny Sukandari mengatakan, kegiatan ini merupakan produk yang berdiferensiasi. Anak-anak bisa mengeksplor diri sesuai minat dan bakatnya.
“Kami berharap anak-anak bisa tumbuh sebagai siswa yang kreatif serta mempunyai ide cemerlang. Tidak lagi menjadi siswa instan tetapi menjadi termotivasi dalam membuat segala produk,” ucapnya.
Sebelum digelar, sekolah memberikan tugas kepada anak-anak untuk melakukan penelitian. Seperti wawancara ke pondok pesantren, wawancara ke sanggar senam, ke rumah sakit. Selain itu, mendapatkan bimbingan soal stop bullying.
Sementara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII Nikmah Nurbaity mengatakan projek dengan bangunlah jiwa raga ini sangat keren. Karena anak berlatih membentuk sendiri kesehatan raganya dan kesehatan jiwanya.
“Jadi anak-anak dilatih bagaimana menjaga dirinya, kesehatan mentalnya, kesehatan raganya. Ini merupakan modal yang penting dalam proses pembelajaran,” ujarnya. (rfk/lis)