RADARSEMARANG.COM, Magelang – Pemkot Magelang meluncurkan aplikasi Pak Raden, akronim Penjadwalan Kegiatan Gelora Sanden. Pengguna aplikasi ini dapat memesan fasilitas olahraga di Sport Center Gelora Sanden, tanpa ribet.
Kepala UPT Sport Center Gelora Sanden Kota Magelang Bayu Saputro menjelaskan, sekarang masyarakat tidak perlu datang ke kantor UPT untuk membuat jadwal pemakaian fasilitas olahraga di Sport Center Gelora Sanden. Cukup dengan mengakses Pak Raden, pemohon tinggal mengisi kolom data, foto KTP Elektronik, dan mengunggah surat permohonannya.
“Admin akan merespon maksimal satu jam, memberikan balasan, apakah fasilitas yang dimaksud ready atau sudah terisi,” kata Bayu di acara Pasar Rakyat Gelora Sanden (PRGS), kompleks Sport Center Gelora Sanden Minggu (23/10).
Pemohon selanjutnya akan dikontak oleh admin melalui sambungan telepon, maupun Whatsapp. Meski mengajukan jadwal penggunaan fasilitas secara online, tarif sewa juga akan disampaikan. Pemohon langsung mendapat kode billing untuk pembayaran sewa. “Pemohon bisa langsung membayarnya,” imbuhnya.
Kode QR Pak Raden ini, kata Bayu, tersedia di kelurahan-kelurahan dan UPT. Kemudian akan dipublikasikan melalui media sosial. “Pemohon tidak perlu mengunduh aplikasi ini, cukup men-scan kode QR-nya saja.”
Selain melalui aplikasi Pak Raden, pihaknya juga tetap melayani pengajuan langsung ke kantor UPT. Fasilitas di Sport Center Gelora Sanden saat ini tidak hanya untuk kegiatan olahraga saja. Sangat terbuka untuk kegiatan-kegiatan umum lainnya, seperti konser musik. “Bisa untuk latihan olahraga, bisa juga untuk event,” akunya.
Bahkan pengguna fasilitas olahraga tidak hanya datang dari Kota Magelang saja. Warga luar kota sudah banyak yang sudah menggunakannya. (put/ton)