RADARSEMARANG.COM, Magelang – Panitia Pemilihan Rektor (PPR) Universitas Tidar (Untidar) Magelang telah menetapkan tiga nama calon rektor periode 2022-2024.
Ketua Panitia Pemilihan Rektor Untidar periode 2022-2024 Sudjatmiko mengatakan, secara normative, idealnya jumlah minimal bakal calon adalah empat orang. Namun, setelah perpanjangan pendaftaran sampai dua kali, jumlah bakal calon yang memenuhi syarat belum bertambah.
Panitia kemudian melakukan konsultasi dengan pihak Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang dilanjutkan dengan rapat senat, dan keputusannya diizinkan untuk melanjutkan tahapan penjaringan rektor Untidar ke tahapan selanjutnya.
“Tiga bakal calon Rektor Untidar adalah Prof. Dr. Hadi Sasana, Prof. Dr. Sugiyarto, dan Prof. Sukirno,” jelasnya.
Ia menjelaskan, Hadi Sasana merupakan guru besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro yang saat ini menjalankan tugas menjadi Dekan Fakultas Ekonomi Untidar. Kemudian, Sugiyarto merupakan guru besar Fakultas MIPA, Universitas Sebelas Maret saat ini menjalankan tugas sebagai wakil rektor bidang Kemahasiswaan dan Alumni Untidar, kemudian Prof. Sukirno merupakan guru besar Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Yogyakarta.
Bakal calon rektor akan memaparkan visi, misi dan program kerja di hadapan sivitas akademika dan perwakilan dari Kemendikbud Ristek. Penyampaian visi, misi dan program kerja bakal calon rektor akan diselenggarakan pada Selasa (11/10), secara luring di Gedung dr. H. Suparsono.
“Dalam satu hari kami akan melaksanakan dua tahapan, pagi untuk Sidang Senat Terbuka pemaparan visi misi. Dilanjutkan siangnya Sidang Senat Tertutup untuk penilaian dan penetapan calon rektor. Semoga semua berjalan lancar,” imbuhnya. (rfk/ton)