RADARSEMARANG.COM, Magelang – Selama bulan Ramadan, Polres Magelang Kota membuka layanan vaksinasi di pusat perbelanjaan dan masjid. Vaksinasi di pusat perbelanjaan digelar setiap petang. Sedangkan di masjid pada malam hari usai salat Tarawih.
Senin (11/4) malam Klinik Bhayangkara medika Si Dokkes mendirikan gerai vaksin di lingkungan Masjid Agung Kota Magelang. Dipimpin Kasi Dokkes Aipda Ampuh Satya W.
Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang mengatakan layanan vaksinasi di masjid dan pusat perbelanjaan tersebut untuk menggenjot capaian vaksinasi dosis penguat di Kota Magelang.
Yolanda menambahkan, vaksinasi di masjid akan dilakukan berpindah-pindah tergantung permintaan masyarakat. “Untuk layanan vaksinasi di pusat perbelanjaan akan bekerja sama dengan Kodim 0705/Magelang,” imbuhnya.
Ia menjelaskan sampai saat ini capaian vaksinasi Polres Magelang Kota dosis pertama 158 persen. Dosis kedua sebanyak 128 persen, sedangkan dosis ketiga baru 34 persen. Saat ini, Polres Magelang Kota masih memiliki 800 dosis vaksin dan bisa ditambah sesuai dengan kebutuhan.
Sementara itu, Aipda Ampuh Satya mengatakan antusias masyarakat yang melakukan vaksinasi cukup tinggi. Vaksin yang dimulai pukul 20.30 sampai 21.30 diikuti 59 orang. (rfk/lis)