31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Misa Kamis Putih tanpa Pembasuhan Kaki

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Magelang – Misa Kamis Putih di Gereja Katolik Santo Ignatius Magelang, Kamis (1/4/2021) tadi malam, digelar secara sederhana. Kondisi pandemi Covid-19 membuat perayaan Paskah tahun ini kembali dilakukan dengan pembatasan jumlah jemaat yang hadir.

Para jemaat mengenakan busana serba putih. Mereka benar-benar menghayati setiap arahan dari Romo Pratricius Hartono Pr sebagai pemimpin misa tadi malam.

Ketua Panitia Pekan Suci 2021 Gereja Katolik Santo Ignatius Magelang Yohana Romini menjelaskan, perayaan misa tahun ini dibagi menjadi tiga kali. Hal ini untuk mencegah terjadinya kerumunan.“Satu kali misa diikuti 300 jemaat, yang dibagi menjadi dua tempat. Setengah di dalam gereja, dan setengahnya lagi di pendopo,” jelas Yohana kepada wartawan koran.

Ia mengatakan, jemaat yang boleh mengikuti misa tahun ini berusia 10 tahun hingga 65 tahun. Untuk jemaat yang tidak bisa mengikuti ibadah, pihaknya juga menyediakan saluran streaming lewat Youtube yang bisa disaksikan di rumah masing-masing.

Pengamanan di lokasi dilakukan dengan melibatkan internal gereja dan TNI/Polri. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi gangguan keamanan, pasca kejadian bom di Gereja Katedral Makassar.

Ia menambahkan, perayaan Misa Kamis  Putih kali ini berbeda dengan perayaan tahun-tahun sebelumnya. Biasanya ada arak-arakan Sakramen Maha Kudus, namun kali ini ditiadakan. Begitu juga dengan pembasuhan kaki dan tuguran.  “Hal ini untuk mengurangi kontak dalam mencegah penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Yohana menjelaskan Kamis Putih adalah perayaan awal Tri Hari Suci. Perayaan Kamis Putih dimaksudkan untuk mengenang Perjamuan Kudus yang dilakukan Kristus bersama kedua belas murid-Nya. Dalam perayaan ini, roti dipecah-pecah sebagai tanda bahwa itulah tubuh Kristus yang dikorbankan demi dosa manusia.“Saya berharap untuk perayaan Paskah tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan aman,” harapnya. (rfk/aro) 

 


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya