RADARSEMARANG.COM, MAGELANG – Para pelajar SD se-Kota Magelang dikenalkan gizi dan protein yang terkandung pada daging ikan melalui kegiatan gemar makan ikan (gemarikan). Target acara ini, angka konsumi ikan (AKI) meningkat.
Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Disperpa) Kota Magelang Eri Widyo Saptoko mengungkapkan AKI Kota Magelang masih rendah, sekitar 23,3 kilogram per kapita per tahun. Idealnya 30 kilogram per kapita per tahun.
“Gemar makan ikan sejak dini mewujudkan generasi yang cerdas dan kuat,” kata Eri di sela acara yang berlangsung di halaman Batalyon Armed 11 Kostrad Guntur Geni Kota Magelang Rabu (31/10).
Sementara itu Ketua Forikan Kota Magelang Yetty Biakti Sigit Widyonindito menambahkan ikan memiliki nilai gizi dan nutrisi yang tinggi dibanding daging ayam. Selain itu harganya lebih murah.
Gemarikan merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ikan Nasional ke-6 tahun 2019. Sekitar 300 siswa SD diundang untuk mengikuti berbagai kegiatan yang mengasyikan. Sementara ibu-ibu perwakilan dari kelurahan mengikuti lomba kreasi makanan berbahan baku ikan.
Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito meminta agar dinas terkait membantu para pengusaha kecil yang memproduksi makanan olahan ikan masuk ke hotel-hotel di Kota Magelang.
Di samping itu, ia memotivasi ibu-ibu untuk berinovasi dalam menyediakan hidangan makanan. Dengan begitu, anak-anak akan terbiasa makan ikan. (put/lis)