27 C
Semarang
Monday, 14 April 2025

Tuan Rumah Kejuaraan Internasional Downhill Track Gebangan, Kendal Siapkan Atlet Andalan

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kendal – Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Kendal siap menjadi tuan rumah kejuaraan Internasional Downhill Track Gebangan. Ajang itu akan dilaksanakan Mei 2023 mendatang.

Ketua ISSI Kabupaten Kendal Munawir mengatakan, untuk menghadapi ajang sepeda Internasional pihaknya menyiapkan sejumlah atlet profesional. Para atlet digembleng dan berlatih rutin selama bulan Ramadan.

Selain itu, ajang ini merupakan kali pertama digelar tingkat internasional di track Gebangan, Kecamatan Pageruyung, Kendal. “Track ini dapat rekomendasi dari Organisasi Balap Sepeda Internasional, dan sudah layak sebagai tempat kejuaraan,” ujarnya.

Munawir membeberkan, kejuaraan downhill itu bakal diikuti atlet sepeda se-Asia tingkat Internasional. Hal itu turut menjadi sejarah bagi ISSI Kendal sebagai tuan rumah kejuaraan balap sepeda track. Adapun jarak tempuh track mulai dari start hingga finish sekitar 1.800 meter.”Kita siapkan atlet Kendal yang profesional. Jangan sampai kita kalah dengan atlet lain,” katanya.

Salah satu atlet ISSI Kendal Diki Farhaduning mengaku sudah melakukan persiapan untuk menghadapi kejuaraan internasional itu. Seperti latihan fisik, teori, hingga mental. “Meski puasa ya tetap latihan. Biar hasilnya maksimal,” jelasnya.

Diki berharap, ada kekompakan dalam tim saat berlatih. Itu karena, yang akan menjadi pesaing tidak hanya dari klub Indonesia saja. Melainkan, atlet dari luar negeri. “Yang penting kesiapan mental dan fisik dulu. Dan kekompakan tim harus solid supaya Kendal bisa juara,” ujarnya. (dev/fth)

Reporter:
Devi Khofifatur Rizqi

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya