31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Ribuan Perangkat Desa Asal Kendal ke Jakarta, Tuntut Kenaikan Siltap dan Legalitas Kepegawaian

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kendal – Ribuan perangkat desa di Kabupaten Kendal yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) bertolak ke Jakarta mengikuti Silatnas Jilid III.

Ketua Koordinator Lapangan PPDI Kendal Jayuri mengatakan, sebanyak 1.050 perangkat desa se-Kabupaten Kendal berangkat ke Jakarta menggunakan 22 armada bus yang telah disiapkan. PPDI Kendal bakal menyampaikan aspirasi kenaikan penghasilan tetap (Siltap) dan legalitas kepegawaian.

“Kami akan sampaikan aspirasi kepada pemerintah pusat. Karena perangkat desa ini belum jelas legalitasi kepegawaiannya. Lalu udulan gaji ke-13 dan gaji 14,” terangnya kemarin (24/1) sore.

Jayuri menegaskan, keikutsertaan PPDI Kendal dalam Silatnas PPDI Jilid III ini, murni tanpa ditungganggi siapapun. Bahkan, pembiayaan dilakukan sukarela dan gotong royong secara mandiri.”Saya harap semuanya tertib. Dan menjaga nama baik Kabupaten Kendal,” tegasnya.

Sementara itu, Korlip Kecamatan Boja, Djoko Sudrajat mengatakan, pihaknya mengedepankan hak sebagai perangkat desa.

Pasalnya, perangkat desa merupakan pelaksana setiap aturan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat. Pihaknya juga bakal menagih terkait kenaikan Siltap.

“Intinya kami sepakat ikut menagih hak kami. Karen selama lima tahun ini, kami belum mengalami kenaikan Siltap,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki berpesan, PPDI Kendal supaya menyampaikan aspirasi dengan baik. Selain itu, jangan sampai terprovokasi dan terpecah belah saat melakukan aksi.

“Jangan sampai terprovokasi dan terpecah belah. Dan tutup kemungkinan kelompok yang ingin membuat rusuh,” pesannya. (dev/bas)

Reporter:
Devi Khofifatur Rizqi

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya