27 C
Semarang
Thursday, 17 April 2025

Oktober 2023, Pasar Weleri Selesai Dibangun

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kendal – Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal untuk menjalin komunikasi dengan pemerintah pusat sepertinya mengalami kebuntuan. Terutama dalam hal pembiayaan pembangunan Pasar Weleri.

Pemerintah pusat menolak pengajuan anggaran pembangunan pasar yang terbakar dua tahun silam tersebut. Alhasil, pemerintah daerah harus mengeluarkan uang sendiri untuk membangun pasar yang terbengkalai selama dua tahun ini.

Pemkab Kendal mau tak mau harus menggunakam APBD yang cukup besar untuk membangun pasar yang akan menampung 2.500 lebih pedagang itu. Bahkan, rencananya pembangunan akan dilakukan secara bertahap.

Untuk tahap pertama, Pemkab Kendal mengucurkan anggaran sebesar Rp 55 miliar dari APBD 2023. Tahap pertama ini diharapkan akan mampu menampung 1.300 pedagang.

Ketua DPRD Kendal Muhammad Makmun mengatakan, persetujuan pembangunan Pasar Weleri tahap pertama menggunakan APBD 2023 tersebut diakuinya harus melalui perdebatan panjang.

Alhamdulillah disetujui tahap pertama Rp 55 miliar. Pembangunan pasar ini menurut kami menjadi prioritas. Karena menyangkut hajat hidup orang banyak. Tidak cuma pedagang, tapi seluruh masyarakat Weleri dan sekitarnya,” katanya kepada RADARSEMARANG.COM.

Karena anggaran tersedot untuk Pasar Weleri, kata Makmun, pihaknya sampai menggagalkan sejumlah pembangunan lainnya.  “Pemkab sempat merencanakan pembangunan Sport Center. Tapi kami menolak, dan memprioritaskan Pasar Weleri,” tutur Politisi PKB ini.

Karena itu, ia berterima kasih kepada teman-teman Anggota DPRD Kendal yang kompak dan bekerja keras untuk memenuhi harapan masyarakat. “Sebab, sudah dua tahun ini menunggu untuk dibangun kembali. Sementara anggaran dari pemerintah pusat belum ada titik terang,” ujar Makmun.

Ia berharap, pihak eksekutif segera melaksanakan pembangunannya. Sehingga di akhir 2023, para pedagang sudah bisa berjualan kembali di Pasar Weleri yang baru.

“Targetnya pada akhir 2023, sekitar 1.300 pedagang sudah bisa berjualan. Pasar Weleri yang baru nanti, bangunannya lebih besar dan lebih bagus, sehingga menjadi ikon pasar di Kendal,” ungkap Makmun.

Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengungkapkan, pembangunan Pasar Weleri akan dimulai awal 2023. “Kami targetkan harus bisa selesai pada Oktober 2023. Sehingga pasar bisa kembali beroperasi,” tegasnya.

Saat ini, proyek sudah mulai dikebut. Didahului dengan pembongkaran bangunan pasar yang terbakar. “Harapannya, awal tahun mendatang pembangunannya sudah bisa dimulai,” harapnya.

Ditambahkan, pembangunan Pasar Weleri terdiri atas unit A dan unit B. Untuk penyempurnaannya, pembangunan akan diteruskan pada 2024. (bud/aro)

Reporter:
Budi Setyawan

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya