RADARSEMARANG.COM, Kendal – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kendal menjanjikan bonus untuk atlet. Atlet peraih emas bakal mendapatkan Rp 50 juta.
Ketua KONI Kabupaten Kendal Subur Isnadi mengatakan, bonus untuk menghargai kerja keras dan jerih payahnya atlet. Selain itu untuk memacu atlet lebih bersemangat lagi dalam berlatih. Saat ini KONI fokus mempersiapkan Porprov 2023.
“Kita siapkan bonus untuk atlet. Jadi mereka bisa lebih bersemangat untuk berlaga di Porprov,” katanya saat Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) tahun 2022 di Aula SMK Negeri 4 Kendal.
Tahun 2023 Koni fokus persiapan Porprov. Targetnya bisa masuk sepuluh besar. Salah satu programnya mengadakan Puslatkab untuk para atlet yang akan maju pada Porprov Jateng.
“Pra Porprov sudah berjalan ada 13 cabor, dengan perolehan 27 medali emas, 32 medali perak dan 48 medali perunggu, sehingga bisa menjadi modal untuk latihan para atlet yang lebih optimal lagi,” tambahnya.
Sekretaris Umum Koni Jateng Achmad Ris Ediyanto mengatakan, KONI kabupaten dan kota di Jateng, diharapkan memaksimalkan potensi para atletnya. Pasalnya, atlet daerah yang berprestasi di tingkat Jateng merupakan aset Jateng dan untuk membela Jateng di tingkat nasional. “KONI daerah harus berperan aktif untuk meningkatkan semua potensi olahraga di daerahnya masing-masing,” katanya. (dev/fth)