RADARSEMARANG.COM, Kendal – Usai dilakukan otopsi di RS Bhayangkara Semarang, jenazah Kopda Muslimin langsung dibawa lagi ke rumah orang tuanya di Kelurahan Trompo, Kendal dan tiba Kamis (28/7/2022) petang pukul 17.18.
Setibanya di Kendal, jenazah langsung didoakan dan disalatkan di rumah orang tuanya. Setelah itu Kopda Muslimin langsung dimakamkan di TPU Kelurahan Trompo tidak secara militer.
Tidak ada keterangan apapun dari pihak keluarga. “Saya capek,” kata ayah Kopda Muslimin ketika coba dikonfirmasi oleh RADARSEMARANG.COM. (dev/bas)