31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Fadia Siapkan Bonus untuk Juara Popda

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kajen – Sebanyak 5.078 pelajar di Kabupaten Pekalongan tengah berkompetisi dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2023. Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bakal memberi bonus uang pembinaan untuk para pemenang yang melaju ke tingkat provinsi. Sementara KONI menjanjikan pemenang akan diikutkan training center bersama atlet-atlet senior.

Popda 2023 Kabupaten Pekalongan ini dimulai sejak 27 Februari sampai 7 Maret. Tapi pembukaannya baru dilaksankan Selasa (28/2).

Fadia mengatakan, Pemkab Pekalongan sedang getol meningkatkan prestasi olahraga. Ajang Popda ini juga dipersiapkan untuk menjaring bibit-bibit atlet. Ia menjanjikan akan memberi bonus untuk pemenang. Namun Fadia belum menyebut nominalnya.

“Ada lah. Tapi jangan dimaknai saya menghargai prestasi mereka dengan uang. Bonus hanya upaya saya memotivasi mereka agar semangat bertanding,” ucapnya.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pekalongan Bambang Irianto mengatakan, ada 19 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan. 5.078 peserta ini terdiri atas 1.118 pelajar SD/MI, 2.324 pelajar SMP/MTs, dan 1.636 pelajar SMA/SMK.

“Pertandingan dilaksanakan tidak terpusat di satu tempat, melainkan di beberapa gelanggang,” ungkapnya.

Ketua KONI Kabupaten Pekalongan Suryan menambahkan, pihaknya akan fokus mengikuti semua pertandingan untuk membidik bibit atlet.

“Nanti yang baik, yang juara, akan kami ikutkan ke training centre. Biar berlatih dengan yang senior,” ucapnya. (nra/zal)

Reporter:
Nanang Rendi

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya