30 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

Pemkab Pekalongan Beri Uang Pembinaan 300 Hafiz

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Kajen – Pemkab Pekalongan membuktikan perhatiannya kepada penghafal Alquran (hafiz). Sebanyak 300 hafiz diberi uang pembinaan. Tak hanya itu, Pemkab juga beri insentif kepada 285 penjaga makam.

Pemberian uang pembinaan dan intensif tersebut merupakan janji dan komitmen Bupati Fadia Arafiq. Uang pembinaan bagi hafiz itu, kata Fadia, sebagai bentuk pemberian motivasi. Sementara intensif, sebagai bentuk penghargaan lantaran selama ini penjaga makam belum pernah tersentuh perhatian. “Adik-adik hafiz biar lebih giat. Bapak-bapak penjaga makam juga biar lebih kami hargai jasa-jasanya,” ungkap Fadia, Selasa (30/11) lalu.

Sementara itu Kabag Kesra Kabupaten Pekalongan Subagyo mengatakan, 300 anak hafiz itu masing-masing menerima Rp 500 ribu. Ia merinci, 300 hafiz itu terdiri atas 205 hafal 30 juz dan sisanya masih 20 juz ke atas. Ia tak menyebut berapa intensif untuk penjaga makam.

“Intinya ini bentuk perhatian Pemkab Pekalongan kepada mereka. Sebagai pemerintah, kami punya tanggung jawab untuk mempersiapkan generasi penerus yang religius,” tandasnya. (nra/ida)

Reporter:
Nanang Rendi

Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya