RADARSEMARANG.COM, Kajen – Polres Pekalongan mengerahkan 319 personel untuk mengamankan Pilkades serentak besok. Ditambah dari Brimob 31 personel. Selain keamanan, disiplin prokes juga jadi fokus perthatian petugas di lapangan.
Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria mengatakan, Pilkades serentak diselenggarakan di 33 desa. Sebanyak 27 di antaranya masuk wilayah hukum Polres Pekalongan. Sisanya berada di wilayah hukum Polres Pekalongan Kota.
“Total ada 64 calon kades di 27 desa di wilayah hukum kami. Akan kami antisipasi potensi kerawanannya,” katanya.
Tak hanya potensi kerawanan teknis penyelenggaraan, pihaknya juga akan fokus penerapan disiplin prokes di TPS. Personel Polres Pekalongan akan tegas soal itu.
“Karena ini diselenggarakan di tengah pandemi. Kami perlu mencegah peningkatan kasus Covid-19 juga,” ucapnya.
Kodim 0710/Pekalongan dan Satpol PP Kabupaten Pekalongan juga akan berada di TPS untuk pengamanan. (nra/zal)