29 C
Semarang
Wednesday, 16 April 2025

21.940 Rumah Warga Masih Tergenang

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, DEMAK – 29 desa di Demak dengan jumlah 21.200 kepala keluarga (KK) atau 80.660 jiwa masih terdampak banjir. Sementara jumlah pengungsi masih 155 jiwa. Sedangkan, rumah yang masih terendam 21.940 rumah.

Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Demak, Agus Nugroho mengatakan, jumlah desa yang tergenang banjir terus berkurang seiring curah hujan yang juga berkurang.

Data BPBD, di Kecamatan Sayung desa yang masih terendam banjir adalah Desa Kalisari, Banjarsari, Sidorejo, Prampelan, Loireng, Sriwulan, Purwosari, Surodadi, Gemulak, Bedono, Timbulsloko, Tugu dan Sayung.

Di Kecamatan Karangtengah, desa yang masih kebanjiran adalah Desa Batu, Rejosari, Wonoagung, Wonowoso dan Wonokerto.

Sedangkan, Kecamatan Bonang, desa yang masih terendam yaitu Desa Purworejo, Margolinduk, Morodemak, Gebang, Gebangarum, Karangrejo, Sumberejo, dan Tridonorejo.

Kecamatan Karanganyar, desa yang masih terendam adalah Desa Wonorejo, dan Desa Ketanjung. Kemudian, Kecamatan Mijen, desa yang terendam adalah Desa Pecuk. “Jumlah desa yang kebanjiran semakin berkurang. Kita berharap, banjir bisa segera surut,”katanya.

Sementara itu, untuk jalan Pantura Onggorawe hingga kemarin masih tergenang. Meski demikian, ketinggian air berkurang. (hib/fth)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya